PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX !!! Penasaran Rasanya

1
170

PWR Yamaha LEXI LX 155

., salam pertamax7.com, PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX !!! Penasaran Rasanya

Link ponsel pintar ( di sini )

Salam Maxi Mania.

Kehadiran Yamaha LEXI LX 155 jelas membuat tahta raja PWR Maxi Scooter Yamaha yang selama ini disandingkan dengan Yamaha Aerox 155 series berpindah ke Yamaha Lexi LX 155 VVA, hal ini sudah jelas karena raihan power dan bobot kendaraan yang diusung.

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX

Dalam artikel singkat kali ini, pertamax7.com ingin membedah semua rasio power mesin terhadap bobot kendaraan di kelas MAXI Scooter yamaha 155cc dengan data sebagai berikut sesuai urutan yang terendah sampai yang tertinggi, semakin besar semakin mantap!

Pertamax7.com mengumpulkan semua matic Yamaha 155 cc baik Nmax Lama, Aerox Lama, All New NMAX, All New Aerox sampai LEXI LX 155

PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX
Data Power to Weight Ratio Motor Matic Yamaha 155 NMAX Aerox Lexi LX Terbaru 2024 update PWR

Secara data, pertamax7.com menyimpulkan kalau Yamaha LEXI LX 155 series baik versi Standar, S dan S ABS Connected jelas menggusur tahta raja PWR Yamaha Aerox 155 VVA Old sekalipun.

Partner
IRC
Honda
FDR
PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX
Bar Chart Power to Weight Ratio Motor Matic Yamaha 155 NMAX Aerox Lexi LX Terbaru 2024 Update Pwr

Penjelasan pertamax7.com mengapa hal ini wajar karena bobot basah Yamaha LEXI 155 cuma 116KG namun mengusung mesin 155,09cc dengan klaim power puncak hingga 15,15 HP maka PWR adalah 15,15 HP/ 116 KG = 0,13 HP per KG bobot motor alias tiap 1 HP power mesin menggendong bobot motor 7,65 KG !

Motor Matic Yamaha 155 Power HP Berat Kg PWR semakin besar semakin mantap
All New Nmax ABS 15,15 132 0,114773
NMAX Old ABS 14,88 128 0,11625
All New Nmax ABS 15,15 130 0,116538
NMAX Old Non ABS 14,88 127 0,117165
Aerox Connected ABS 15,15 125 0,1212
Aerox Connected Non ABS 15,15 122 0,12418
Aerox Old ABS 14,75 118 0,125
Aerox Old Non ABS 14,75 117 0,126068
Lexi LX 155 S ABS 15,15 118 0,12839
Lexi LX 155 S 15,15 117 0,129487
Lexi LX 155 STD 15,15 116 0,130603

Catatan : Data di atas pertamax7.com kumpulkan dari website pabrikan Yamaha ya om.

Link ponsel pintar ( di sini )

PWR aka Power To Weight Ratio

  • Semakin tinggi Power Weight Ratio, semakin tinggi pula performa motornya.

Power Weight Ratio merupakan pengukuran kinerja mesin secara keseluruhan pada kendaraan, dihitung dengan cara membagi tenaga maksimal yang dikeluarkan dengan bobot kendaraan tersebut (HP/kg).

PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX
PWR Yamaha LEXI LX 155 Lebih Besar Dari NMAX dan AEROX

Ada pemirsa yang sudah tidak sabar mau merasakan PWR dari Yamaha LEXI LX 155? Saya juga penasaran euy #yamaha #lexilx155 #lexi155 #aerox #pwr #nmax #powertoweightratio

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

 

 

 

 

 

 

 

 


Eksplorasi konten lain dari Pertamax7.com | Blog Otomotif

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

1 KOMENTAR

  1. Ada pemirsa yang sudah tidak sabar mau merasakan PWR dari Yamaha LEXI LX 155? Saya juga penasaran euy #yamaha #lexilx155 #lexi155 #aerox #pwr #nmax #powertoweightratio

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.