Vlog Moge Yamaha MT07 Rakitan Indonesia
., salam pertamax7.com, Vlog Moge Yamaha MT07 Rakitan Indonesia YIMM
Link ponsel pintar ( di sini )
Salam Moge Mania.
Yamaha MT07 adalah moge merek Jepang pertama yang dirakit full di Indonesia dengan rincian rangka, body dan mesin buatan PT YAMAHA INDONESIA MOTOR MANUFACTURING WEST JAVA FACTORY Karawang sedangkan proses perakitan menjadi sepeda motor utuh ada di Yamaha Pulogadung.
Sebelumnya Yamaha Indonesia ditunjuk sebagai pabrikan yang memproduksi mesin Crossplane2 CP2 Yamaha MT07 dan kali ini Yamaha Jepang menunjuk Yamaha Indonesia sebagai Global Factory yang selain memproduksi mesin Yamaha MT07 sekalian merakit sepeda motor cc besar ini secara penuh dan mulai di ekpor per 18 September 2023.
ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya
Vlog Moge Yamaha MT07 Rakitan Indonesia YIMM
Kamis 5 Oktober 2023, pertamax7.com memenuhi undangan Yamaha Indonesia untuk berkunjung ke pabrik kedua mereka di Kawarang yaitu PT YAMAHA INDONESIA MOTOR MANUFACTURING WEST JAVA FACTORY yang ternyata adalah pabrik utama produk Yamaha yang dijual di Indonesia.
Di pabrik Karawang PT YAMAHA INDONESIA MOTOR MANUFACTURING WEST JAVA FACTORY, pertamax7.com akhirnya bisa melihat langsung moge Yamaha MT07 yang sudah diproduksi lokal di tanah air oleh YIMM.
Bahkan untuk pencapaian terkini, YIMM ditunjuk oleh YMC menjadi basis produksi untuk model CBU yaitu MT-07 yang diperuntukkan bagi pasar Eropa
Pencapaian ini merupakan bukti bukan hanya motor-motor berkapasitas mesin 250 cc ke bawah saja yang dapat diekspor oleh YIMM, namun juga untuk motor dengan kapasitas mesin di atas 250 cc seperti R3, MT-03 dan yang terkini MT-07. Menandai secara resmi dilakukannya ekspor perdana MT-07 ini, dilakukan seremoni pada Senin 18 September 2023 di head office YIMM, Pulogadung Pulau Jakarta Timur yang dihadiri oleh management YIMM.
Dan tanpa perlu basa basi, kalau di atas adalah video singkat nonton Yamaha MT07 buatan Indonesia by YIMM, sekarang ada sedikit fotonya yang pertamax7.com jepret pakai hape saja karena tidak bawa kamera mirrorless.
Fitur Moge Yamaha MT07
- Next generation design
- LED projector lighting
- 689cc 2-cylinder EU5 CP2 engine DOHC 8 Klep Liquid Cooled FI
- Bigger front disc brakes for stronger stopping power, Semi Floating Disc 298mm, Kaliper Radial 4 Piston
- Assertive riding position
- Inverted LCD meter
- LED turn signals
- Latest generation tyres
Link ponsel pintar ( di sini )
Apakah Yamaha MT07 akan dijual di Indonesia? Andai dijual Rp230 jutaan boleh juga nih #moge #bigbike #yamaha #crossplane #cp2 #crossplane2 #madeinindonesia #yamahaindonesia #yimm #nakedbike
Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanase, youtube pertamax7
ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya
- Wawancara Rheza Danica Ahrens Juara AP250 ARRC 2023 : Jadikan Pengalaman Tahun Lalu Sebagai Motivasi
- bLU cRU Riding Experience Surabaya Istimewa Yamaha
- Cerita Bikers Jual Motor Sport Fairing Untuk Beli Yamaha Aerox 155 VVA
- Yamaha Grand Filano 125 Hibrida Ringan Raih Motorcycle of The Year 2023 GOA
- Manfaat Sistem ESP Suzuki Saat Musim Hujan
Apakah Yamaha MT07 akan dijual di Indonesia? Andai dijual Rp230 jutaan boleh juga nih #moge #bigbike #yamaha #crossplane #cp2 #crossplane2 #madeinindonesia #yamahaindonesia #yimm #nakedbike