Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan, Banyak Fitur Mesin Econo Power ADS

5
3273

Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan

., salam pertamax7.com, Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan, Banyak Fitur Mesin Econo Power ADS

Link ponsel pintar ( di sini )

Salam Bebek Mania. 

Saya tidak tahu banyak soal Honda Astrea Star, bahkan Almarhum kakek saya pun tidak kesampaian beli motor tersebut dan langsung ke Honda Astrea Prima, praktis saya tidak tahu jaman dahulu seperti apa motor bebek tersebut.

Kalau cuma pegang Honda Astrea Star sih saya sudah pernah, milik bang Haji Tmcblog.com yang beli dari Jogja, warna biru dongker kalau tidak salah sebut warna. Nah.. Dikarenakan saya tidak tahu apa-apa terkait motor tersebut, akhirnya saya cari spesifikasi teknis dan fitur yang diusung motor bebek yang kalau di rem, suspensi depannya malah njengat aka terangkat ini.

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan

Langsung saja berdasar brosur resmi, Honda Astrea Star mengusung spesifikasi sebagai berikut :

Mesin Honda Astrea Star 

Partner
IRC
Honda
FDR
  • Tipe Mesin : 4 tak, 1 silinder, SOHC, pendingin udara sepoi-sepoi, sudut 80 derajat dari vertikal
  • Bore x Stroke : 47 x 49.5 mm
  • Volume Silinder Aka Kubikasi : 85.8cc
  • Rasio kompresi : 9.2:1
  • Karburator : Keihin 16mm x1
  • Klaim Power puncak : 6,8 HP pada 8500 Rpm
  • Kopling : Kopling ganda yaitu
    Kopling pada Crankshaft : otomatis sentrifugal dengan sepatu gesek
    Kopling pada poros Utama : kopling basah, plat majemuk, digerakkan pedal perseneling
  • Gigi Transmisi : 4 percepatan bertautan tetap
  • Pola pengoperasian gigi : N-1-2-3-4-N ( sistem rotari )
  • Kapasitas oli mesin 750cc/ 0,75 liter pada penggantian periodik
  • Starter C800K3 : Kick starter, C800M3 : kick starter dan electric starter.
Pelumasan Mesin Honda Astrea Star Made In Japan Econo Power

Setahu saya, Mesin Honda Astrea Star yang mengusung teknologi ECONO Power ini adalah Made in Japan alias Buatan Jepang, hal ini bisa dilihat dari emboss pada cover bak magnetnya. Namun cuma mesin saja yang buatan Jepang, pembuatan motor bebek ini seperti body dan rangka hingga menjadi sepeda motor adalah buatan PT Federal Motor yang sekarang bernama PT Astra Honda Motor (AHM).

Oh iya.,. Mesin ECONO Power Honda Astrea Star ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 115km pada kecepatan konstan 30 km per jam menurut standar pabrik.

Dimensi Honda Astrea Star

  • Panjang :1835mm
  • Lebar : 670mm
  • Tinggi : 1025mm
  • Jarak terendah ke tanah 130mm
  • Tinggi Jok 750mm
  • Berat Kosong 84 Kg ( C800K3 ), 87 Kg ( C800M3 )
  • Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 4 liter bensin

Rangka dan Suspensi Honda Astrea Star 

  • Tipe Rangka : Backbone aka Tulang Punggung
  • Tipe Suspensi Depan : Bottom Link, Saat rem depan malah njengat
  • Tipe Suspensi Belakang : Lengan ayun, sokbreaker dengan 2 posisi penyetelan

Ban dan Rem Honda Astrea Star

  • Ukuran ban depan : 2,25-17 (4PR) Tube Type
  • Ukuran ban belakang : 2,50-17 (4PR) Tube Type
  • Rem depan : Rem Teromol, digerakkan kabel baja
  • Rem belakang : Rem Teromol, digerakkan batang penarik

Kelistrikan Honda Astrea Star

  • Baterai : Aki basah 12V-4AH
  • Busi : NGK C7HSA / Denso ND U22FS-U
  • Sistem Pengapian : CDI AC tanpa platina.

Terima kasih kepada Rayuan Iklan atas brosur Honda Astrea Starnya … Mantabh !

Brosur Honda Astrea Star
Brosur Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan

Fitur Honda Astrea Star

Berikut adalah fitur unggulan dari Honda Astrea Star yang ternyata bukan 100cc itu.

Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan
Keunggulan Honda Astrea Star

Terdapat 17 poin keunggulan Honda Astrea Star sebagai berikut :

Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan
Fitur Honda Astrea Star
NO Fitur Keterangan
1 Kopling Ganda 2 Kopling otomatis bekerja secara bertahap, start menjadi lembut dan halus tanpa hentakan
2 Automatic Decompression System ( ADS ) Hasil penyempurnaan teknis Honda, Starter kaki begitu ringan bahkan dengan tanganpun anda dapat melakukan.
3 4 Gigi, Sistem Rotari Dengan 4 gigi perseneling, kecepatan lari lebih tinggim tarikan lebih kuat, bahan bakar tambah irit.

Beban mesin lebih ringan terutama pada kecepatan tinggi.
Dengan sistem rotarinya, dari posisi gigi 4, dalam keadaan berhenti, dapat langsung ke posisi netral. Lebih aman, lebih mudah dari motor lainnya.

4 Sokbreker Belakang Dapat disetel menurut kenyamanan anda tanpa alat, cukup dengan tangan
5 Knalpot Bentuk baru dipotong miring, lebih tampanm disempurnakan di dalamnya untuk memperoleh tenaga mesin lebih besar, suara lebih mantap
6 Jok/ Sadel Tempak duduk yang lembut dengan kulit corak baru, sedikit lebih rendah dari motor sebelumnya agar lebih nyaman dikendarai.
7 Stang Kemudi Lebih ramping dan anggun, dilengkapi lampu sein terpadu yang terbuat dari bahan khusus (  smoked lens )
8 Lampu depan Desain lebih manis dan serasi
9 Panel Meter Desain baru, lengkap dan akurat. Lampu indikator gigi perseneling tertinggi ( TOP GEAR ) sangat membantu mengatur kecepatan
10 Pipa Belakang/ Behel Lebih bergaya, dibuat dari pipa berpenampang oval dilapisi karet yang lebih, proses standard lebih mudah
11 Lampu belakang Desain terpadu lampu belakang dengan lampu sein, untuk penampilan yang menarik dan keamanan pengendara.
Anda dapat terlihat dari segala arah, khususnya di waktu malam.
12 Spakbor Belakang Dilengkapi penahan cipratan lumpur yang lebih serasi dan efektif.
13 Pijakan kaki Karey dibuat berongga dengan bantalan udara, getaran di kaki sangat halus hingga tidak melelahkan untuk perjalanan jauh
14 Kaca Spion Lebih meawah dan serasi dalam penampakan
15 Kunci Kontak dan Stang Kemudi Kunci kontak dan kunci stang kemudi pada tempat yang sama
16 Logo Baru Kifi Astrea Star dengan disain lebih bergaya
17 Saringan udara dan bahan bakar Saluran masuk udara disempurnakan, tenaga mesin bertambah, bahan bakar tersaring cermat.

 

Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan
Honda Astrea Star Merah Putih
Spesifikasi Honda Astrea Star Made In Japan
Honda Astrea Star Pasti Lebih Awet Lebih Unggul

Mungkin ada pemirsa yang punya Honda Astrea Star? monggo om komentarnya.

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

5 KOMENTAR

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.