Geber Yamaha R15M Sentul Dalam Acara bLU cRU

1
92

Geber Yamaha R15M Sentul

., salam pertamax7.com, Geber Yamaha R15M Sentul Dalam Acara bLU cRU

Link ponsel pintar ( di sini ) 

Salam Motor Terkencang di Kelasnya.

Info resmi dari pulau Jakarta sana. Yamaha bLU cRU Wadah Konsumen Enjoy Pengalaman Baru Geber Yamaha New R15 Connected Series Di Sirkuit

Aktivitas bLU cRU Indonesia selalu ditunggu-tunggu oleh konsumen dan komunitas Yamaha karena keseruan acara di dalamnya yang merepresentasikan passion racing di dunia Yamaha Sport.

Besarnya antusiasme yang ditunjukkan para bLU cRU Rider dan bLU cRU Fans tersebut merupakan perwujudan dari Spirit of Challenge yang memberikan kegembiraan bagi mereka.

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Geber Yamaha R15M Sentul

Di tahun ini pun Yamaha terus aktif menggelar berbagai kegiatan bLU cRU Indonesia baik itu on road maupun off road. Kali ini melalui Yamaha Riding Academy (YRA) yang mengadakan event bLU cRU school & circuit riding experience di Sentul International Circuit, Bogor, Rabu 25 Mei 2022.

Partner
IRC
Honda
FDR
Yamaha bLU cRU wadah konsumen enjoy pengalaman baru geber Yamaha New R15 Connected Series di sirkuit

Kegiatan ini merupakan wadah bagi konsumen maupun komunitas Yamaha untuk menyalurkan hobi serta bertujuan membuat mereka semakin Enjoy berkendara dengan motor generasi terbaru R Series yaitu New R15 Connected Series, dengan dibekali edukasi dan training agar mendapatkan Skill Up berkendara yang disuguhkan oleh tim YRA dan bLU cRU Pro Racer, serta tentunya bisa Connect dengan pengendara motor Yamaha lainnya sesama bLU cRU Rider dan bLU cRU Fans.

Ini menjadi kesempatan khusus bagi mereka karena tidak semua orang dapat menggeber motor di sirkuit seperti di event yang digelar oleh Yamaha.

Tim YRA memberikan edukasi dan panduan bagi para peserta untuk mendapatkan pengalaman memacu Yamaha New R15 Connected Series di sirkuit dengan mempraktekkan teknik berkendara yang tepat. Tidak hanya mengajak biker R15 Series, tapi Yamaha juga memberikan kesempatan bagi bLU cRU Fans yaitu pengendara XSR 155 dan Nmax Series untuk ambil bagian sehingga ini untuk pertama kalinya mereka dapat mencoba riding Yamaha New R15 Connected Series di sirkuit.

Geber Yamaha R15M Sentul Dalam Acara bLU cRU
Pembalap YRI Wahyu Nugroho dan tim YRA memberikan coaching clinic Blu Clu Yamaha R15M

Istimewanya turut hadir pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia (YRI) yaitu Om Wahyu Nugroho yang membagi pengalamannya menjajal sirkuit sekaligus memandu para peserta di trek ketika memacu Yamaha New R15 Connected Series. Pembalap berusia 19 tahun asal Boyolali, Jawa Tengah itu memperlihatkan skill yang berkualitas sehingga membuat sesi riding experience kian menarik bagi peserta.

Om Wahyu Nugroho mengungkapkan kebanggaan dan kegembiraannya bisa hadir di acara ini untuk berbagi ilmu menjajal motor Yamaha di lintasan sirkuit.

”Saya senang hadir di event bLU cRU ini karena dapat membagi pengalaman saya kepada konsumen Yamaha.

Sebagai bLU cRU Pro Racer, saya menikmati fun riding ini dengan para bLU cRU Rider dan bLU cRU Fans.

Tentunya mereka merasakan manfaat fitur-fitur unggulan Yamaha New R15 Connected Series seperti yang sudah saya rasakan saat balapan yang bermanfaat di sirkuit,” papar Om Wahyu Nugroho yang saat ini berkompetisi di R3 bLU cRU European Championship.

Sementara itu, salah seorang konsumen juga menyebutkan Yamaha New R15 Connected Series merupakan motor sport teranyar Yamaha yang memberikan kepuasan berkendara karena tampilan yang keren dilengkapi fitur-fitur canggih.

Geber Yamaha R15 Connected di Sentul Blu Cru

”Saya sangat menikmati acara bLU cRU ini, meskipun di masa pandemi tapi masih bisa terkoneksi dengan sesama bLU cRU Fans lainnya.

Baru pertama kali ikut test ride Yamaha New R15 Connected Series di sirkuit yang merupakan pengalaman baru bagi saya.

Dibekali pengetahuan mengenai teknik berkendara Yamaha New R15 Connected Series melalui coaching clinic oleh tim Yamaha Riding Academy dan pembalap Wahyu Nugroho, membuat cara riding saya lebih terarah saat menjajal motor ini di trek sirkuit dan makin Skill Up.

Performa motor ini maksimal dengan tenaga yang merata di setiap putaran mesin berkat VVA (Variable Valve Actuation). Saya pun merasakan manfaat beberapa fitur unggulan seperti Quick Shifter yang membuat berkendara lebih efisien, memangkas waktu saat perpindahan gigi ke atas karena tidak perlu menarik tuas kopling.

Lalu TCS (Traction Control System) mendukung akselerasi ketika keluar dari tikungan sehingga ban tidak selip, juga membantu di trek licin. Tampilan motor ini juga gagah dan sporty banget, bangga rasanya riding di sirkuit juga, pengalaman tak terlupakan,” beber Ekky Putra, salah seorang peserta aktivitas ini.

Geber Yamaha R15M Sentul Dalam Acara bLU cRU
Geber Yamaha R15M Sentul Dalam Acara bLU cRU

Ada pemirsa yang punya Yamaha R15M? monggo om komentarnya.

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

1 KOMENTAR

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.