Garansi Yamaha Grand Filano 125 Hybrid
., salam pertamax7.com, Garansi Yamaha Grand Filano 125 Hybrid, Sampai 5 Tahun?
Link ponsel pintar ( di sini )
Salam Hibrida Ringan
Yamaha Grand Filano 125 Hybrid adalah motor baru di Indonesia dengan desain classy terbaru. Lantas bagaimana nih detail garansi yang diberikan oleh YIMM aka Yamaha Indonesia Semakin di Depan untuk motor 125 cc paling premiumnya ini? Monggo om disimak
ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya
Garansi Yamaha Grand Filano 125 Hybrid
Selain informasi perawatan rutin tahunan Yamaha Grand Filano Hybrid – Connected, seluruh pengendara terutama pemilik sepeda motor Yamaha juga perlu memahami garansi yang berlaku dari setiap pembelian sepeda motor Yamaha sesuai dengan prosedur yang berlaku dan tergantung pada kondisi yang dicapai terlebih dahulu. Beberapa jenis garansi yang berlaku dari Yamaha, diantaranya :

Tabel Garansi Yamaha-Grand Filano Hybrid-Connected
- Garansi umum 1 tahun atau 12.000 km
- Garansi kelistrikan khusus 2 tahun atau 24.000 km
- Garansi mesin 3 tahun atau 36.000 km
- Garansi khusus komponen injeksi FI 5 tahun atau 50.000 km
- Garansi Forged Piston dan DiASil Cylinder 5 tahun atau 50.000 km
Catatan : Klaim Garansi dapat mengikuti masa berlaku atau total jarak pemakaian, mana yang lebih dulu tercapai.
Untuk dapat melakukan klaim garansi, konsumen cukup melakukan perawatan berkala di bengkel resmi Yamaha, dan memenuhi kriteria garansi seperti tidak melewati rentang waktu garansi, tidak dimodifikasi, tidak karena kesalahan pemakaian, dan lainnya mengacu pada informasi yang terdapat pada buku panduan pemilik. Seluruh data konsumen sudah terintegrasi di seluruh Bengkel Resmi Yamaha, sehingga konsumen lebih mudah dalam melaksanakan klaim garansi sepeda motornya.
Semakin mendukung kemudahan konsumen dalam melakukan perawatan sepeda motor, konsumen dapat memanfaatkan aplikasi My Yamaha untuk mendapatkan informasi terkait history dan notifikasi pengingat servis, SKY, informasi dealer terdekat, hingga informasi perihal produk, acara, dan promosi. Selain itu konsumen yang sudah terdaftar dalam My Yamaha Motor Member juga dapat mengumpulkan point dari setiap transaksi pembelian hingga perawatan sepeda motor Yamaha.
Mungkin ada pemirsa yang sudah beli Yamaha Grand Filano 125 Hybrid Connected? monggo om komentarnya.
Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanase, youtube pertamax7
ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya
- Spesifikasi Kawasaki Eliminator 451 Indonesia : Motor Cruiser Power 51HP !
- Brad Binder KTM RC16 Pecah Rekor Top Speed 366,1 Km Per Jam di MotoGP Italia Mugello 2023
- Hasil Sprint MotoGP Italia Mugello 2023 : Pecco Bagnaia Juara Ducati Cup ! Bezzechi 2, Martin 3
- Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023 Mugello : Pecco Bagnaia Pole Position, Marc Marquez 2, Alex Marquez 3
- Joan Mir Mundur Dari Balap MotoGP Mugello Italia 2023
Ada pemirsa yang sudah pernah klaim garansi motor? #yamaha #grandfilano #filano125 #yamaha125 #garansi #mesin #kelistrikan #injeksi #hibridaringan