Review Contact Cleaner REXCO 18 : Untuk Apa Saja?

2
378

Review Contact Cleaner REXCO 18

., salam pertamax7.comReview Contact Cleaner REXCO 18 : Untuk Apa Saja?

Link ponsel pintar ( di sini )

Salam DIY mania.

Sebagai blogger pinggiran, pertamax7.com memang dikenal membahas otomotif. Namun sebenarnya tidak hanya itu, pertamax7 juga service elektronik, service peralatan dan jaringan listrik, rakit komputer tentu juga mbengkel motor sesuai hasrat DIY ( do it yourself ) yang membara.

Untuk melakukan kegiatan di atas, pertamax7.com sudah biaya pakai toolkit berkualitas seperti buatan TEKIRO, termasuk cairan kimia pendamping yang mana saya pakai banyak merek, kebanyakan sih REXCO.

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Review Contact Cleaner REXCO 18 : Untuk Apa Saja?

Pertamax7.com pakai semua produk REXCO baik REXCO 18, REXCO 20, REXCO 25, REXCO 50, REXCO 70, REXCO 81.

Review Contact Cleaner REXCO 18
Pertamax7 Pakai Produk REXCO Indonesia

Namun, kali ini pertamax7.com khusus membahas pengalaman saya menggunakan Contact Cleaner REXCO 18 untuk keperluan otomotif, komputer dan tentu elektronik.

Partner
IRC
Honda
FDR
Review Contact Cleaner REXCO 18

Saya mau cerita Contact Cleaner REXCO 18 yang mana siapa tahu masih belum banyak yang membahas.

Pertamax7 pakai Contact Cleaner REXCO 18

Contact Cleaner REXCO 18 ini saya gunakan untuk membersihkan soket-soket di sepeda motor.

Review Contact Cleaner REXCO 18
Proses pembersihan kontak soket motor pakai Contact Cleaner REXCO 18

Contact Cleaner REXCO 18 ini cukup efektif jika soket ada semacam jamur maupun ngefong.

Bersihkan Soket Pompa Injektor Pakai Contact Cleaner REXCO 18

Jamur pada soket ini membuat kontak antara soket tidak baik, bisa bikin sepeda motor error. Yamaha NMAX saya soket klaksonnya ngefong, bikin suaranya agak tersendat, langsung saja saya semprot pakai Contact Cleaner REXCO 18  dan bersihkan bentar pakai sikat, jepit pakai tang, masukkan lagi ke konektornya, dan sukses berbunyi nyaring !.

Review Contact Cleaner REXCO 18
Contact Cleaner REXCO 18 Untuk bersihkan Motherboard Komputer

Contact Cleaner REXCO 18 ini juga andalan saya untuk service komputer, seperti bersihkan thermal paste yang mengering, atau membersihkan soket yang memang seabrek di motherboard PC maupun notebook.

Review Contact Cleaner REXCO 18
Proses Contact Cleaner REXCO 18 Bersihkan Slot PCI Express Motherboard

Tinggal semprot merata, beres.

Bersihkan pin kontak RAM pakai Contact Cleaner REXCO 18

Conth pertamax7 menyemprot kaki RAM DDR 4 yang kotor kena debu, masalah sepele ini bisa membuat PC ogah menyala aka booting.

Contact Cleaner REXCO 18 Bersihkan PCB UPS

Oh iya, di sisi elektronika, saya juga pakai Contact Cleaner REXCO 18 ini untuk membersihkan PCB , soket PCB maupun komponen yang kotor, biasanya potensiometer.

Review Contact Cleaner REXCO 18
Proses pembersihkan kontak PCB Contact Cleaner REXCO 18

Kelebihan dan Kekurangan Contact Cleaner REXCO 18

Berikut adalah poin dari saya terkait kekurangan maupun kelebihan dari Contact Cleaner REXCO 18 ini sebagai berikut :

Kelebihan Contact Cleaner REXCO 18

  • Harga terjangkau dengan kapasitas yang banyak, saya beli biasanya yang besar sekalian aka 500cc kalau ada.
  • Cukup efektif dan cepat mengusir kotoran pada komponen electrical, semakin efektif jika ditambah dengan proses sikat (kalau bisa).
  • Tidak menghantarkan arus listrik/ non konduktif
  • Tidak ada residu yang tertinggal & cepat menguap
  • Melindungi komponen listrik dari korosi
  • Baunya khas namun tidak menyengat

Kekurangan Contact Cleaner REXCO 18

Ada kelebihan, namun juga ada kekurangan dari Contact Cleaner REXCO 18 yang saya alami sendiri yakni :

  • Pipa merah penyemprot sering lepas, rasanya agak kekecilan, kurang ngegrip
  • Beberapa kali saya butuh produk REXCO, namun kosong di toko dekat kontrakan, solusinya memang bisa beli online, tapi tidak secepat beli di offline.

Harga Contact Cleaner REXCO 18

Jika pemirsa mau beli cairan kimia REXCO ini bisa langsung ke marketplace tokopedia resminya ( di sini )

Harga REXCO 16 Contact Cleaner Tokopedia Februari 2023

Jika pemirsa cari contact cleaner specialist REXCO 18 ini bisa ke marketplace Tokopedia ( di sini ) maupun di Shopee ( di sini ), manfaatkan gratis ongkos kirim.

Tentang REXCO

Rexco adalah produk yang dapat membantu Anda melumasi, membersihkan dan melindungi alat atau kendaraan Anda dari karat. Produk kimia khusus ini dapat digunakan oleh berbagai industri, produsen dan profesional, untuk penggunaan sehari-hari Anda. Rexco terbukti mampu mengatasi masalah karat yang membandel dan dapat menjangkau tempat-tempat yang sulit dibersihkan. 

Rexco juga telah terbukti sebagai produk yang efektif dan efisien karena telah melalui pengujian lingkungan yang ekstensif. Rexco saat ini memiliki enam produk, yaitu Rexco 50, Rexco 25, Rexco 18, Rexco 70, Rexco 81, dan Rexco 20.

Link ponsel pintar ( di sini )

Ada pemirsa yang juga pakai REXCO 18? monggo om komentarnya.

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

 

2 KOMENTAR

  1. saya pake mas ipan yaitu yg macam 40WD… dan dr pengamatan dan perasaan saya rexco levih manjur/cepat untuk meregangkan sesuatu yg lengket karna karat..misal drat sambungan pipa atau mur-baut… dan lbh nya lg pencetan rexco lbh empuk dr WD jd bisa mngontrol semprotan sesuai kebutuhan misal butuh nya sedikit untuk titik yg kecil. kalo WD keras tombol e..untuk keperluan yg sedikit atau titik kontak lkecil keluarnya kebanyakan …
    cuman untuk kontak kliner saya ga nemu ini d toko elektronik sekitar saya..sering nya yg ada merk Standard(kaleng merah itu)
    o iya rexco jg lbh murah ya …
    ini saya yg penasaran pingin coba yg buat bersihin tangan dr kotoran gemuk atau oli itu
    awal mula saya kenal rexco tu chain lube nya d toko ban teman saya, sekitar lebh dr 6 taun lalu…awalnya saya sih skeptis ya dan ga banyak beharap atas merk produk ini tp sejak pake yg macam wd itu baru saya percaya ni merk dan apalagi saat varian produk nya makin banyak saya jadi penasaran pake yg lain.namun saya belum coba chain lube nya d motor saya sih hehehe..ada yg kemasan kecil macam yamaha chain lube ga sih…dulu d toko ban teman saya ya yg kemasan besar

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.