Spesifikasi Kawasaki STOCKMAN 230 : Motor Peternak Power Besar Bobot Ringan, Siap Kerja Tambang Dan Perkebunan

1
138

Spesifikasi Kawasaki Stockman 230

., salam pertamax7.com, Spesifikasi Kawasaki STOCKMAN 230 : Motor Peternak Power Besar Bobot Ringan, Siap Kerja Tambang Dan Perkebunan

Link ponsel pintar ( di sini )

Salam Motor Peternak

Kamis 1 Desember 2022, Kawasaki Motor Indonesia resmi meluncurkan sepeda motor baru dengan nama Kawasaki STOCKMAN yang saya translate ke bahasa menjadi Kawasaki Peternak dengan basis Kawasaki KLX230 series. Lantas bagaimana nih spesifikasi-teknis yang diusung oleh New Kawasaki STOCKMAN 230 MY2023 ini? monggo om disimak.

Kawasaki Stockman 250 Indonesia Pakai Standar Kanan Kiri, Harga Rp57,5 Juta Off The Road

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Spesifikasi Kawasaki STOCKMAN 230

Berikut adalah spesifikasi-teknis yang diusung oleh New Kawasaki STOCKMAN 230 yang keren banget :

Mesin Kawasaki STOCKMAN 230 Terbaru 2023

Mesin Kawasaki STOCKMAN 230

Partner
IRC
Honda
FDR
Jenis Mesin Air-cooled, 4-stroke Single
Sistem Katup SOHC, 2 valves
Diameter x Langkah 67.0 x 66.0 mm
Kapasitas Mesin 233 cc
Perbandingan Kompresi 9.4:1
Transmisi 6-speed, return
Primary Reduction Ratio 2.871 (89/31)
Final Reduction Ratio 3.214 (45/14) sprocket gear depan 14 mata, sprocket gear belakang 45 mata
Sistem Pengapian Digital

Kawasaki STOCKMAN 230 mengusung mesin Injeksi aka Fuel Injection 233cc yang sama dengan Kawasaki KLX230 yang sudah dikenal tangguh bertenaga dengan torsi besar di putaran mesin menengah.

Spesifikasi Kawasaki Stockman 230
Spesifikasi Kawasaki Stockman 230

Rangka dan Kaki-kaki Kawasaki STOCKMAN 230

Suspensi Depan ø37 mm fork tele
Suspensi Belakang New Uni Trak with adjustable spring preload
Rem Depan FIX ø240 mm petal discs kaliper 2 piston
Rem Belakang FIX ø220 mm petal disc kaliper 1 piston
Roda Depan 80/100-21 51M
Roda Belakang 100/100-18 59M

Kawasaki STOCKMAN 230 mengusung rangka perimeter yang sama dengan Kawasaki KLX230 Series dengan suspensi depan teleskopik diameter 37mm dan suspensi belakang swingarm monoshock New Uni Trak with adjustable spring preload yang mana bisa disetting kekerasannya.

Dimensi Kawasaki STOCKMAN 230

Panjang x Lebar x Tinggi 2,105 x 920 x 1,110 mm
Jarak ke Tanah 220 mm
Berat 137 kg
Kapasitas Tangki Bensin 7,5 litres

Berbekal mesin dengan power dan torsi besar, Motor Peternak Kawasaki STOCKMAN 230  ternyata cukup ringan ya om, cuma di 137 kg saja yang tentunya cocok buat ngarit ke kebun, atau inspeksi ke area pertambangan.

Mungkin ada pemirsa yang sudah mau beli Motor Peternak Kawasaki STOCKMAN 230 ini? Ingat ini motor khusus offroad ya om, tidak road legal, tidak bisa di STNK dan BPKB-kan.  Salam Kerja Keras semuanya.

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

1 KOMENTAR

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.