Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja, Meriah Bersama XSR 155

1
331

., salam pertamax7.com, Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja, Meriah Bersama XSR 155

meriahnya Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja
meriahnya Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja

Berlokasi di Silol Kopi & Eatery 16 Februari 2020, Yamaha DDS 3 Jateng DIY resmi Yamaha resmi meluncurkan produk andalan terbaru Yamaha All New Nmax 155 ABS Connected dan Yamaha All New XSR 155 untuk wilayah Yogyakarta di depan jurnalis, blogger, vlogger, komunitas dan mahasiswa teknik otomotif Universitas negeri yogyakarta.

YAMAHA ALL NEW NMAX 155 DAN YAMAHA ALL NEW XSR 155 RESMI HADIR DI YOGYAKARTA

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Launching Yamaha NMAX terbaru Dan XSR di Jogja

Dengan diluncurkannya produk tersebut akan semakin memperkuat line up Yamaha di kelas Matic Premium dan Sport Premium. Dalam kesempatan ini juga Yamaha menjelaskan aplikasi Y-Connect yang dapat membantu pengguna dalam penggunaan sehari-hari terurama pengguna motor Yamaha All New Nmax 155 ABS Connected.

Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja
Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja

Trend skutik Maxi sangat terasa kuat sekali di kota Jogja, bisa dilihat begitu baiknya tanggapan masyarakat sejak diluncurkannya Yamaha Nmax untuk pertama kali, maka tak heran sudah begitu banyak masyarkat Jogja yang menggunakannya. Seperti yang di jelaskan oleh Bapak Johannes selaku Chief Marketing PT.Yamaha Indonesia Motor Manufacturing  area Jateng dan DIY

“Yamaha Nmax selama ini sudah menjadi motor impian masyarkat di Yogyakarta, dengan diluncurkannya produk terbaru ini, akan menjawab kebutuhan konsumen di Yogyakarta yang mencari motor matic Maxi yang nyaman”.

Untuk tahun 2020 Yamaha All New Nmax 155 kini memiliki desain baru yang lebih menawan, tak hanya itu kini Yamaha All New Nmax 155 ABS Connected dibekali segudang fitur yang luar  biasa, salah satunya fitur yang dapat mengkoneksi handphone si pengendara ke motornya, ini merupakan motor pertama produksi di Indonesia yang memiliki fitur tersebut.

Pengguna bisa menghubungkan telepon selulernya melalui aplikasi Y-Connect yang bisa di unduh di Google Apps Store atau Apple I-store, melalui fitur ini pengendara bisa melihat kondisi motor malalui telpon selulernya seperti kondisi oli, accu, kondisi mesin sampai dengan lokasi parkir terakhir, melalui fitur ini juga pengendara bisa melihat notifikasi pesan dan telepon masuk melalui speedometer motornya.

Partner
IRC
Honda
FDR

Yamaha All New Nmax 155 dibekali mesin Bluecore 155cc dengan Variable Valve Actuation yang membuat mesin lebih bertenaga namun tetap irit bahan bakar, tak hanya itu Yamaha All New Nmax 155 juga dibekali Smart Motor Generator sehingga starter mesin lebih halus, Smart Key System yakni system kunci tanpa anak kunci (keyless) dan juga kini ada fitur Stop Start System yang membuat berkendara semakin irit bahan bakar.

Harga All New Yamaha NMAX JOGJA dan XSR

Yamaha All New Nmax 155 di area Yogyakarta di banderol seharga Rp29.075.000,- sementara Yamaha All New Nmax 155 ABS Connected seharga Rp.33.220.000, untuk motor Yamaha All New XSR 155 seharga Rp. 36.295.000,- untuk area wilayah Provinsi DIY.

meriahnya Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja
meriahnya Launching Yamaha NMAX Terbaru di Jogja

Launching Yamaha XSR Jogja

Pada kesempatan ini juga Yamaha meluncurkan produk sport terbaru yakni Yamaha All New XSR 155, ini merupakan produk yang akan menjadi trend terbaru di Yogyakarta, dengan bentuk bergaya yang mengusung tema Heritage, dimana Yamaha All New XSR mengkombinasi gaya retro classic namun tetap dengan teknologi terkini.

“Motor ini memiliki gaya retro namun dilengkapi dengan teknologi terkini, Yamaha All New XSR 155 sangat cocok dengan konsumen yang ingin tampil beda dan stylish” sambung bapak Johannes Yamaha All New XSR 155 menjawab kebutuhan konsumen yang ingin tampil beda dengan gaya retro neo classic.

Dibekali mesin modern 155cc dengan Variable Valve Actuation dan juga suspensi upside down membuat sensasi berkedara lebih asyik. Sentuhan teknologi modern juga bisa dirasakan dengan penggunaan Digital Speedometer, LED Headlight & Tail light membuat tampilan semakin terasa berkelas. 

Selamat dan sukses.

Mohon maaf kalau tulisan belepotan dan tidak jelas maksudnya, saya mohon masukannya. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

1 KOMENTAR

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.