MAXXIS Victra S98ST, Ban Baru Untuk Yamaha NMAX, Aerox, Honda ADV, PCX dan Vario 150 Pengganti MA-F1ST

7
7273

., salam pertamax7.com, MAXXIS Victra S98ST, Ban Baru Untuk Yamaha NMAX, Aerox, Honda ADV, PCX dan Vario 150 Pengganti MA-F1ST

MAXXIS Victra S98ST Pengganti MA-F1ST
MAXXIS Victra S98ST Pengganti MA-F1ST

saya kurang tahu kenapa MAXXIS mengganti Nama Ban Beken Mereka yaitu MAXXIS MA-F1ST menjadi MAXXIS Victra S98 ST, mungkin ada pertimbangan khusus. Ban Maxxis MA-F1ST sebelumnya sudah saya ceritakan ya om..

Ban Victra S98ST detailnya kurang lebih sama dengan MA-F1ST cuma beda nama saja…

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

Ukuran MAXXIS Victra S98ST

Ban Maxxis VICTRA S98 ST memiliki ukuran yang cukup beragam dan menyasar motor matik/ skutik premium seperti dibawah ini

Ban Maxxis VICTRA S98 ST Yamaha LEXI 125

Depan

  • 90/90-14
  • 100/90-14

Belakang

  • 100/80-14
  • 110/80-14

 

Ban Maxxis VICTRA S98 ST Honda Vario 150

Depan

Partner
IRC
Honda
FDR
  • 90/90-14
  • 100/90-14

Belakang

  • 100/80-14
  • 110/80-14
Ban Maxxis VICTRA S98 ST Yamaha Aerox 155

Depan

  • 100/90-14
  • 100/80-14
  • 110/80-14

Belakang

  • 100/80-14
  • 110/80-14
Ban Maxxis VICTRA S98 ST Yamaha NMAX

Depan

  • 110/70-13
  • 120/70-13

Belakang

  • 130/70-13
  • 140/70-13
Ban Maxxis VICTRA S98 ST Honda PCX 150

Depan

  • 100/80-14
  • 110/80-14

Belakang

  • 120/70-14
  • 140/70-14
Ban Maxxis VICTRA S98 ST Honda ADV150

ya siapa tahu Honda ADV 150 Ingin model Road menggantikan ban semi dual purposenya, bisa pakai maxxis ini dengan ukuran

Depan

  • 110/80-14
  • 120/70-14

Belakang

  • 130/70-13
  • 140/70-13

Harga MAXXIS Victra S98ST

urusan harga memang beda ukuran beda harga, saya sendiri juga tidak hafal. Cuma lihat di Marketplace, satu set alias sepasang ban MAXXIS Victra S 98 ST ini dijual mulai sekitar Rp.500 ribuan dan sampai dibawah Rp. 1 juta untuk ban depan dan belakang.. lumayan value for money lah..

Fitur MAXXIS Victra S 98 ST

Keunggulan Ban Maxxis VICTRA S98 ST adalah sebagai berikut sesuai dengan klaim MA-F1ST
– Ban Maxxis VICTRA S98 ST menggunakan Dual Compound, yaitu kompon medium pada bagian tengah tapak ban supaya usia ban tersebut awet untuk perjalanan lebih jauh dan menggunakan kompon soft di bagian samping supaya handling enak buat menikung
– Ban Maxxis VICTRA S98 ST ini diklaim memiliki Kontrol dan stabilitas terbaik di kecepatan tinggi
– Ban Maxxis VICTRA S98 ST menggunakan tapak Pola alur yang didesain untuk performa yang mumpuni baik di jalanan kering maupun basah saat hujan

jelas ini ban road tidak untuk medan berpasir, lumpur maupun kena oli dan minyak solar.

MAXXIS Victra S 98 ST

MAXXIS Victra S 98 ST adalah Ban Merk Taiwan yang sudah Made In Indonesia di Cikarang sana..

Mengenai Victra S 98 ST, Nama Victra sendiri merupakan kepanjangan dari Victory Traction.

Maxxis juga menggunakan nama Victra untuk ban mobil kelas premiumnya.

Ban premium Maxxis dengan tipe Victra tersebut memiliki Ultra High Performance. Tidak hanya itu, Victra juga sukses di pasar internasional.

Dengan demikian, alasan digunakannya nama Victra S 98 ST yakni agar mampu mendulang sukses seperti saudaranya yang juga memiliki nama Victra.

Pemberian nama Victra juga sebagai identitas atau family name dari produk keluaran Maxxis.

Penting diketahui, Maxxis Victra S 98 ST memiliki tingkat kenyamanan yang mumpuni dan performa yang apik di kelasnya.

Victra S 98 ST saat ini merupakan produk best seller dari Maxxis Indonesia yang banyak digunakan dan dicari oleh konsumen di seluruh Indonesia dan negara lain seperti Malaysia dan Filipina.

MAXXIS

MAXXIS atau Cheng-Shin Rubber Ind. Co., Ltd adalah perusahaan ban terbesar kesebelas di dunia. Didirikan tahun 1967 di kota Yuanlin, Taiwan.

sudah jelas bukan bagi pengguna Honda Vario 150, Honda PCX 150, Yamaha NMAX 155 dan Honda ADV 150 bisa pakai Ban Maxxis untuk upgrade kuda besi tunggangan. Yang jelas artikel ini bukan afiliasi/ endorse dengan pihak Maxxis, untuk info saja karena kebetulan saya punya beberapa motor diatas.. toh siapa juga yang mau endorse saya wkwkw.. semoga berguna ya om.. salam @ipanaseyoutube pertamax7

ARTIKEL INI BUKAN UNTUK BABE plus minus +- BABE.CO.ID / BABE.NEWS ! dan Sejenisnya

7 KOMENTAR

  1. Skarang lagi pake satu set Maxxis (depan M6223 & belakang M6224), udah hampir setahun, Aku sih YES BANGET.
    Mereng mereng Hayooo… Aspal basah Hayooo…

    Kayaknya Victra enak… akan saya coba nanti…

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.