Pertamax7.COM, nih om.. Detail Info Teknologi dari Keyless Suzuki GSX-R150, Canggih !

Suzuki GSX-R150 dan Suzuki GSX-R125 menggunakan teknologi Keyless yang mana menyalakan kunci kontak konvensional di ganti pakai remote seperti foto dibawah, monggo om disimak Detail Info Teknologi dari Keyless Suzuki GSX-R150 yang sangat canggih ini

Detail Info Teknologi dari Keyless Suzuki GSX-R150
Q&A Keyless:
- Ketika membeli Suzuki GSX-R 150 konsumen mendapat berapa remote dan diberi kunci cadangan juga? Berapa jumlahnya?
Jawab : satu buah remote dan satu buah anak kunci.
Di dalam remote terdapat ID number rahasia yang perlu diingat / dicatat oleh pemilik.
Pemilik bisa membeli remote tambahan di Dealer Suzuki dan memasukkan kode ID remote yang baru ke dalam system GSX-R150. Dalam hal ini pemilik perlu ke Dealer Suzuki untuk mengeset ID number remote yang baru.
- Untuk penggantian baterai remote, bisa dilakukan sendiri atau sebaiknya dibawa ke bengkel resmi Suzuki?
Jawab : penggantian baterai remote sangat mudah dan bisa dilakukan pemilik sendiri. Caranya dengan membuka tutup remote menggunakan obeng minus, setelah tutup remote terlepas maka langsung terlihat baterai, tipe battery adalah : Button Battery CR2032
- Bagaimana pengoperasian GSX-R 150 untuk bisa menghidupkan mesinnya ketika remote hilang atau tidak berfungsi?
Jawab : GSX-R150 bisa dioperasikan dengan memasukkan kode rahasia ID number pemilik dengan cara menekan knob. Dalam hal ini pemilik perlu menghubungi Dealer / Halo Suzuki supaya dipandu langkah-langkahnya. Dealer / Halo Suzuki akan memverifikasi terlebih dahulu pemilik GSX-R150 tersebut.
- Ketika remote hilang atau dicuri, pemilik khawatir remote dipakai untuk mencuri motornya. Nah bisa kah remote ini dinon aktifkan? Kalau bisa bagaimana caranya?
Jawab : bila remote GSX-R150 hilang, maka ID number remote tersebut bisa dihapus dari system GSX-R150. Dalam hal ini pemilik perlu menghubungi Dealer / Halo Suzuki supaya dipandu langkah-langkahnya. Dealer / Halo Suzuki akan memverifikasi terlebih dahulu pemilik GSX-R150 tersebut.
- Keyless Ignition ini hanya utk pengaman, menghidupkan mesin motor? Keyless Ignition kerhubung ke kabel listrik di aki dan massa?
Jawab : Keyless Ignition selain pengaman, juga kepraktisan pemilik dalam mengoperasikan motornya. Ya, terhubung ke battery / aki. Bila koneksi ke battery terputus, maka knob switch otomatis akan terkunci dan motor tidak bisa diaktifkan, hal ini sebagai pengaman kalau ada pencuri yang mencoba memotong kabelnya.
- Keyless Ignition mencocokkan gelombang antara yang ada di switch utama dan remote. Dalam mebaca gelombang ini apakah menggunakan antena? Bila ada posisi antena dimana Pak?
Jawab : Ya menggunakan antenna yang berada di bawah jok tempat duduk. Radius antenna ini adalah 1 meter. Sedangkan answer back system radius 20 meter.
- Keyless Ignition System apakah dijual ? Sebab Biasanya bagi yang senang modifikasi ingin pasang ke motornya yang belum dilengkapi supaya keren seperti GSX-R150. Bila dijual berapa harganya?
Jawab :Ya dijual. Tetapi karena dirancang untuk GSX-R150, Suzuki tidak menyarankan diaplikasikan untuk tipe selain GSX-R150. Harga komponen akan diinformasikan ketika launching bulan Februari nanti.
Last,, ada pemirsa yang mau beli Suzuki GSX-R150 ini? hemm pertamax7 kok mulai tergoda ini,,, sayang belum ada dana om
–irfan-
Semoga berguna Gan
ikuti berita terbaru dan silaturahmi via
• email : [email protected]
• Facebook : pertamax7.wordpress.com
• twitter : @ipanase
• Google+ : ipanase megison
• Intagram : pertamax7
• nike+ : pertamax7
Wonogiri Sukses
Sama artikelnya dgn tmcblog dan iwb
mantab djiwa
honda mega pro yg “hampir jadi legend. silahkan cek di http://wp.me/p3Fd1F-2Y
Hebat banget karena ternyata sudah matang persiapan untuk pakai keyless
http://kupasmobil.blogspot.co.id/2017/02/alasan-sesungguhnya-mengapa-harus-pilih-oli-dengan-hths-tinggi.html
dol mobile…
Bahaya berhenti di samping truk: http://wp.me/p7LBn5-2sV
# Pertanyaan diatas sifat nya TEKNIS
# nah gw ada pertanyaan yang sifat nya SAFETY
# GSX R posisi sedang jalan kenceng/ touring..
# Nah kan kunci di kantongi, bertepatan ketika batere HABIS
# Pertanyaan nya :
1.Apakah MESIN akan MATI seketika, karena sinyal MATI?
2.Apakah Mesin tetap hidup, sampai di matikan, baru nanti tidak bisa hidup karena tidak dapat sinyal dari KEY?
#Kalo jawaban nya no 1. –> Apakah ada resiko pengendara akan terkungkal karena tiba2 Engine Break ? berhubung ga ada slipper cluctch nya?
# Mohon di tanyakan pan, kepada Suzuki
# Thank
kayaknya mesin masih hidup deh. remote ini kan hanya ngebuka ECU saat start. begitu mesin hidup selesailah tugas remote.