Nih 6 warna baru Yamaha Fino 2015 facelift, Sensasi Romantis, Menggoda Selera Memanah Hati

16
4799

pertamax7.com, di awal tahun perang otomotif 2015 ini, yamaha jor-jor an…. produk baru?

Yamaha Fino Sport Sporty Blue
Yamaha Fino Sport Sporty Blue

bukan, melainkan striping baru mas bro, sebagai refresment striping dan warna sebelumnya… ada 6 lho, yuk simak official dari sis sintha yimm

*Fino Sensasi Romantis, Menggoda Selera Memanah Hati *

JAKARTA-Fino FI (injeksi) yang fashionable di 2015 ini memberikan banyak cinta dengan mengeluarkan sisi romantisnya. Grafisnya European style dengan sentuhan romantisme yang menghanyutkan.

Yamaha Fino Sport Neo White
Yamaha Fino Sport Neo White

Fino Sport FI (Casual Sporty) dan Fino Premium FI (Classic Sporty) memanah hati, pasti tergoda untuk memilikinya. Sensasi grafis dan warna barunya mengundang selera baik pria maupun wanita. Pasangan cinta yang tengah dimabuk asmara naik Fino, makin lengket tak terpisahkan. Hasrat sejati menyatu seirama terkena benih kasih Fino. Harga OTR Jakarta tidak berubah, dan sama untuk Fino Sport FI dan Fino Premium FI yakni Rp 14.875.000.

Tipe Sport dibuat dengan cita rasa lebih muda, lively, dynamic. Color your life, hidupmu lebih berwarna dengan Fino Sport. Menggugah selera anak-anak muda yang aktif dan stylish, berani tampil beda dan show off. Warnanya Sporty Blue, Urban Black, Neo White.

Yamaha Fino Premium Fashion White
Yamaha Fino Premium Fashion White

Tipe Premium bernuansa romantic taste nan elegan, luxurious classic. Kalangan muda middle to high, penyuka art (music, fashion, fotografi, fashionable, classic outlooks, buy brand dan elegan stuff). Warna-warnanya berselera tinggi Fashion White, Elegant Gold, Black Silver.

”Aura romantis Fino ini sangat kuat, bisa membuat konsumen memimpikan untuk memilikinya. Apalagi yang berpasangan cocok jalan-jalan naik Fino. Buat yang single pun, Fino adalah pasangannya karena dapat membuatnya merasakan cinta dan bahagia. Buat Valentine Day Februari nanti matching banget,” tutur Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia  MotorManufacturing.

Yamaha Fino Premium Elegant Gold
Yamaha Fino Premium Elegant Gold

*Market Fino Kian Meningkat, Lampaui Target*

Fino FI di market Indonesia sungguh menggembirakan. Di 2014 penjualannya bahkan melampaui target, lebih tinggi 11 %  dari target. Total di 2014 Fino terjual 117.345 unit.

Partner
IRC
Honda
FDR
Yamaha Fino Premium Black Silver
Yamaha Fino Premium Black Silver

Pencapaian ini menunjukkan keberhasilan Fino FI merebut hati konsumen sehingga banjir peminat. Ini pun didukung gencarnya promosi yang dilakukan Yamaha tepat sasaran. Mengeluarkan helm keren Fino FI yang inline dengan desain grafis motor, sehingga konsumen membelinya.

Kreativitas Yamaha berikutnya pun lulus uji karena berefek terus mendongkrak penjualan Fino FI. Mengajak publik merasakan indahnya
jalan-jalan have fun dengan Fino FI “Kemanapun Semakin Asyik”. A Day With Fino, Jelajahi Jakarta hanya dengan Rp 50.000. Bisa dilihat di video filler Fino FI yang tayang di You Tube :
https://www.youtube.com/watch?v=XdI1CHTM4Mw&feature=youtube_gdata_player.

Seru-seruan keliling ibukota menyambangi tempat nongkrong, bernilai sejarah ataupun koleksi barang antik. Titik-titik jalur yang dipilih adalah lokasi yang familiar buat warga Jakarta.

Yamaha Fino Sport Urban Black
Yamaha Fino Sport Urban Black

Yamaha juga bekerjasama dengan kafe-kafe ternama anak muda di Bandung, Yogya dan Jakarta selama 3 bulan menampilkan Café de Fino. Di situ para pengunjung bisa menikmati dan bahkan berpartisipasi dalam berbagai suguhan hiburan. Selfie spot, nonton bareng MotoGP, standup comedy, kompetisi sampai acara komunitas meramaikan Café de Fino. Yamaha menyediakan hadiah-hadiah menarik dan menampilkan display motor Fino FI.

*Mengenai Fino*

Fino menghadirkan gaya hidup baru dalam berkendara dengan tagline “Kemanapun Semakin Asyik”*. *Di 2014 Fino disempurnakan dengan teknologi Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection (YMJet-FI). Fino FI bergaya Eropa membuat konsumen tampil lebih fashionable. Ada sentuhan ala Inggris dan Italia yang terkenal dengan selera fashion yang tinggi.

Fino FI diciptakan sangat fashionable dan artistik, baik itu desain, warna dan grafisnya. Pengguna Fino pun makin bergaya dengan fitur-fitur yang memiliki unsur seni dan mewah seperti tampak pada lampu depannya yang berbentuk permata (diamond light), lampu belakang merah delima (ruby tail-light), lampu di samping (flasher light) bentuknya daun dengan ukuran dua kali lebih besar.

Speedometer dan Fuel Meter Fino FI juga dibuat terlihat sporty dan klasik. Kapasitas tangkinya 4,8 liter atau lebih banyak 17%. Dilengkapi Smart Lock System, Smart Side Stand Switch, Integrated Key Shutter.


sebelumnya YIMM juga segarkan yamaha GT125

yamaha Xeon RC juga kena facelift

besok juga ada jupiter Z1 2015 entah taglinya membakar hati pebalap atau apa lagi

semoga berguna 😀

16 KOMENTAR

  1. Kalau cuma maen striping gak bakal ngefect ke penjualan yang udah makin mengkeret. Coba YIMM berani bereksperimen pake ban donat ring 12″. sekalian test case kesiapan konsumen untuk menerima Grand Filano yang bannya pake ring 12 itu ….. Tapi sudahlah! jangan berharap terlalu banyak pada RnD YIMM yang sudah “membeku” di comfort zone- 30%nya !!!

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.