Gelar balap di Tasikmalaya, Yamaha buktikan performa Motor Balap Injeksinya

9
470

pertamax7.com, setelah purwokerto, lanjut di aceh.. kini balap bebek yamaha kencang itu bakal sambangi tasikmalaya gan…

Jupiter Z1 injeksi digeber Dikki Ersa (Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK Bahtera R.T) juara umum kelas Pemula seri 1 Yamaha Cup Race 2015 di GOR Satria Purwokertoyaps,  Yamaha Cup Race Tasikmalaya namanya.. adalah tempat untuk  Pembuktian Motor-Motor Injeksi Yamaha di Pulau Jawa

tentu karena jamannya motor injeksi, Yamaha Indonesia akan menguji ketangguhan Motor injeksi Yamaha yang akan di geber oleh pebalap-pebalap daerah pulau Jawa setelah dua seri sebelumnya dilaksanakan di tanah Sumatera (Aceh dan Padang). Seri pertama di ranah Jawa di Purwokerto, .. di seri ke-4 ini yang akan di gelar pada 25 – 26 Juli 2015 mendatangi sirkuit Gunung Peusar, Tasikmalaya.

Jupiter Z1 injeksi digeber Syahrul Amin (Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK Bahtera R.T) juara umum kelas Seeded seri 1 Yamaha Cup Race 2015 di GOR Satria Purwokerto

Ini adalah kedua kalinya digelar YCR di sirkuit Gunung Peusar yang panjangnya 1200 meter yang dibangun oleh Pemkot Tasikmalaya. ”Dipilihnya kota Tasikmalaya sebagai penyelenggara bukan tanpa alasan, diharapkan dapat membangkitkan balap di daerah Jawa Barat dan mencari bibit-bibit pebalap muda. Tidak hanya itu saja, sirkuit yang mempunyai 5 tikungan ke kiri dan 6 tikungan ke kanan dengan komposisi 2 tikungan patah dan 9 tikungan rolling speed ini akan menjadi tempat pengembangan dan mengetes performa injeksi oleh tim-tim lokal di daerah Tasikmalaya pada exhibition class, yang ditargetkan pada tahun depan harus turun balap dengan motor injeksi,” ungkap Supriyanto yang menjabab sebagai Manager Motor Sport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

 Booth Racing Kit Market di seri 1 Yamaha Cup Race di GOR Satria Purwokerto

tentu seperti biasa, bukan hanya pebalap lokal di daerah Tasikmalaya saja, namun jua pebalap yang turun di ajang Kejurnas Underbone ( bebek ) seperti

  1. Anggi Permana (Trijaya team),
  2. Reza Dhanica (Trijaya Team),
  3. Florianus Roy (Yonk Jaya team),
  4. Richard Taroreh (Yonk Jaya team),
  5. Sulung Giwa (Bahtera team),
  6. Ervantona (RPM team),
  7. Tamy Pratama (SND team) dan
  8. Adi Bontot (SND team)

kedelapan pebalap bebebk terkenal ini  akan turut serta bergabung untuk menyuguhkan tontonan yang menarik dalam ajang balap OMR Yamaha.

 Booth Racing Kit Market di seri 1 Yamaha Cup Race di GOR Satria Purwokerto (2)

Partner
IRC
Honda
FDR

nah.. pemirsa tahu lah kalau acara balap ini Yamaha tidak hanya menyuguhkan tontonan balapan seru yang syarat akan kualitas, akan tetapi pengunjung YCR di Tasikmalaya juga bisa mengunjungi booth racing kit market yang bekerja sama dengan Yamaha seperti

  1. Pertamina,
  2. BRT/Nissin,
  3. KYT,
  4. PT. Gajah Tunggal (IRC), dan
  5. PT Sakura Java Indonesia (Sakura Muffler).

 Keramaian penonton di kualifikasi seri 8 Yamaha Cup Race 2014 area Pantai Donggala Sulawesi Tengah

Salah satu dari beberapa sponsor tersebut juga menyediakan hadiah langsung, seperti KYT dan Muffler Sakura. Apa hadiahnya?? Hadiah langsung berupa payung, t-shirt dan topi bagi pengunjung yang membeli helm KYT di booth KYT dan discount 10% serta t-shirt keren bagi konsumen yang membeli mufler Sakura.. mantebhh tenan rekk.

Atraksi Trikana di Seri 1 Yamaha Cup Race 2015 di GOR Satria Purwokerto

Tidak ketinggalan, pengunjung yang hadir akan dihibur oleh aksi freestyler nasional Wawan Tembong yang siap menghibur para pengunjung. Jadi jangan lewatkan YCR Tasikmalaya dengan suguhan balap dan entertainment menarik !

last, catet tanggalnya, yuk nonton…… bagi warga tasik dan sekitarnya

semoga berguna

ikuti berita terbaru dan silaturahmi via

9 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan ke kudo78dkBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.