buah manggis si hitam manis

62
356

 

malam ini seprti adat istiadat blog ecek2 ini di hari ahad mbahas makanan 😀

bahas buah yang mirip ane, berkulit hitam dan dalamnya manis, buah salak 😀

pertamax7.com 006 (Small)

eh bukan, buah MANGGIS

Manggis (Garcinia mangostana L.) adalah sejenis pohon hijau abadi dari daerah tropika yang diyakini berasal dari Kepulauan Nusantara. Tumbuh hingga mencapai 7 sampai 25 meter. Buahnya juga disebut manggis, berwarna merah keunguan ketika matang, meskipun ada pula varian yang kulitnya berwarna merah. Buah manggis dalam perdagangan dikenal sebagai “ratu buah”, sebagai pasangan durian, si “raja buah”. Buah ini mengandung mempunyai aktivitas antiinflamasi dan antioksidan. Sehingga di luar negeri buah manggis dikenal sebagai buah yang memiliki kadar antioksidan tertinggi di dunia.
Manggis berkerabat dengan kokam, asam kandis dan asam gelugur, rempah bumbu dapur dari tradisi boga India dan Sumatera. source : id.wikipedia.org/wiki/Manggis

pertamax7.com 007 (Small)

khasiat mantap yang terbesar malah di kulitnya, seperti yang ane kutip dalam web makanansehat.web.id/2013/01/manfaat-khasiat-kulit-buah-manggis.html

Nah, dalam kulit manggis terdapat senyawa Xanthon, yaitu antioksidan yang terdapat dalam kulit buah Manggis dengan kadar yang tinggi ini memiliki sifat yang baik dan bermanfaat bagi tubuh, seperti anti-peradangan, anti-diabetes, anti-kanker, anti-bakteri, anti-jamur, anti-plasmodial, dan mampu meningkatkan kekebalan tubuh.
Di dalam senyawa xanthone teridentifikasi sekitar 14 jenis senyawa turunannya. Yang paling banyak terkandung dalam buah Manggis ialah kandungan alfa-mangostin dan gamma-mangostin. Berikut beberapa manfaatxanthone terhadap kesehatan

  1. Anti Oksidan (menangkal radikal bebas)
  2. Anti Virus ( membantu menyembuhkan infeksi karena Virus)
  3. Anti Jamur ( membantu menanggulangi Infeksi karena Jamur)
  4. Anti Lipidemik ( menurunkan kadar lemak dalam darah)
  5. Mengobati dan mencegah Kanker
  6. Mengobati penyakit jantung
  7. Mengobati diabetes ( menurunkan kadar gula dalam darah)
  8. Membantu mengobati kista rahim
  9. Membantu mengobati Darah tinggi
  10. Membantu sistem pencernaan
  11. Mencegah Asteoporosis
  12. Mengatasi penyumbatan dalam darah

kalau soal rasanya sih jangan ditanya, enak asem manis seger nyussssssss ( kalau kulit terasa pahit, ada yang udah mengkonsumsi kulitnya juga? 😀 )

Partner
IRC
Honda
FDR

selain sirsak sebagai obat kanker, manggis pun berkhasiat juga

apa buahmu hari ini?

62 KOMENTAR

  1. buah manggis d daerah ane jadi penghasilan utama loh,1 musim manggis ada yg bisa beli ninja/cbr/honda jazz/bikin rumah/tambal tangki bocor 😆 dll
    search aja d google “manggis puspahiang” 😀

  2. Wow.. Infonya lengkap, sngt bermanfaat, & jg mencerahkan.
    *Btw, hitam2 buah manggis, biar hitam yg penting ngeksis.. 😀

  3. Nanem manggis sedikit susah. Akarnya sedikit, daunnya gede gede. Kudu dikasih peneduh.
    Kl mau cepet buah cari bibit sambung susu.
    Tanahnya didoping pakai ecogrow

  4. Enak lho.
    Sayang matangnya tidak pernah bisa bersamaan.
    Jadi tiap hari liatin pohon, sapa tahu ada yang matang/ jatuh karena matang

Apa Pendapat Pemirsa ?

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.